oleh

Gelar Tanam Pohon, Kapolresta Pulau Ambon Himbau Anggota Peduli Lingkungan

Ambon, LNN – Jajaran Polresta Pulau Ambon menggelar aksi tanam pohon di halaman Mako Polsek Leitimur Selatan, Selasa (07/01/2020) pagi. Aksi ini dalam rangkaian kegiatan patroli wilayah Kapolresta Pulau Ambon ke Mapolsek Leitmur Selatan, dengan mengajak anggota Polri dan Ibu Bhayangkari untuk peduli lingkungan.

“Kepada seluruh anggota dan ibu-ibu Bhayangkari agar melakukan penghijauan di wilayah masing-masing dengan tanam pohon, ini sebagai bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan,” Ungkap Kapolresta Pulau Ambon, Kombes Pol. Leo Simatupang, saat memberikan arahan dalam tatap muka di Mapolsek Leitimiur Selatan, Selasa (07/01/2020) siang.

Sekitar 50 anakan pohon yang ditanam bersama anggota yakni; Pohon Kayu Keras (Kayu Besi) sebanyak 20 pohon dan sejumlah pohin berbuah seperti mangga dan rambutan sebanyak 30 pohon. Penghijauan yang dipimpin kapolres itu berakhir pukul 14.oo WIT dan dilanjutkan dengan tatap muka bersama anggota di Mapolsek Leitimur Selatan.

Dalam kegiatan tatap muka, Kapolresta Pulau Ambon menyampaikan beberapa arahan singkat dan penekanan kepada seluruh anggota Polsek Leitisel. Sejumlah hal yang disoroti Kapolres diantaranya anggota polri harus komunikasi dengan masyarakat dan tokoh setempat untuk menciptakan situasi kondusif.

Selain itu, Kapolres menghimbau agar anggota sebagai pelindung dan pengayom masyarakat selalu sigap akan situasi dan kondisi keamanan serta tanggap bencana dalam memasuki musim penghujan. (Erfan/Boy)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Berita Lainnya