oleh

Maluku Ekspor 25 Ton Ikan Tuna ke Thailand

Ambon, LNN – Tim percepatan pembangunan Propinsi Maluku yang terdiri dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP), dinas Pertanian, dinas Kehutanan, Balai Karantina serta Bea cukai mengekspor 25 ton komoditas ikan tuna sirip kuning atau yellowfin tuna dari Maluku ke Thailand, Selasa (30/07/2019).

“Ada 25 ton ikan atau satu kontainer berukuran 40 feet yang di ekspor CV Sumber Harta Laut Mas, dengan nilai ekspor sebesar 55.000 US dollar, jika dirupiahkan sebesar Rp.771 juta,” kata Kakanwil Bea Cukai Maluku, Finari Manan.

25 ton yellowfin tuna yang diekspor ke thailand itu merupakan kali pertama oleh ekportir CV Sumber Harta Laut Mas. Ekspor dilakukan dari pelabuhan Yos Sudarso Ambon menuju pelabuhan Tanjung Perak Surabaya kemudian dilanjutkan ke Thailand.

Kata Finari, dua perusahaan eksportir Maluku yang melakukan ekspor di Tahun 2019, yakni CV Putri Desi yang mengekspor kepiting bakau dan CV Sumber Harta Laut Mas yang mengekspor ikan tuna sirip kuning. Mereka bersinergi untuk melakukan ekspor langsung untuk mendorong serta meningkatkan ekspor tumbuh dari Maluku secara langsung. Karena sebelumnya, diketahui biasanya dilakukan dari Surabaya, Jakarta atau Makassar.

Pihaknya berharap ekspor langsung dari Maluku terus berlanjut. Sebab, ini merupakan kesempatan untuk menunjukkan sinergitas kepada para eksportir atau investor dengan memberikan fasilitas serta kemudahan dari sisi proses bisnis, prosedur, maupun perijinan bahwa ekspor dari Maluku.

“Kita berharap kedapan muncul eksportir baru, bukan hanya dari komoditi perikanan tetapi juga dari komoditi pertanian dan kehutanan,” jrlasnya.

Peningkatan nilai ekspor di Maluku cukup signifikan, dimana pada 2018 lalu hanya berkisar pada 200 ribu US dollar, sedangkan di periode Juni 2019 mengalami peningkatan 10 juta US dollar.

“Kedepan, kita akan mendorong komoditi rempah-rempah Maluku seperti cengkeh, pala dan lainnya bisa diekspor langsung dari Ambon ke luar negeri,” pungkasnya. (Erfan)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Berita Lainnya