oleh

20 Petarung Muay Thai Ikut Summer Fights 2022 di Bali

Badung, Lintasnusanews.com – Summer Fights tahun 2022 digelar di Gedung Olahraga (GOR) Perancak Berawa, kawasan wisata Canggu Bali, pada Sabtu (13/02/2022) petang. Sebanyak 20 petarung yang bertanding dalam 10 match atau pasang, merupakan atlit semi profesional dan profesional.

“Ada 10 partai atau match. Nah ada 7 partai semi pro, lalu 3 match untuk partai pro. Kalau pro itu tanpa pelindung apapun. Lalu yang untuk semi pro pakai pelindung,” ungkap Promotor Summer Fights 2022, Marcos Manurung, Sabtu (12/02/2022).

Marcos menjelaskan, para peserta datang dari sejumlah daerah di Indonesia. Selain itu, petarung warga negara asing hanya boleh bertanding di semi profesional.

Baca juga: Jelang Event Pro Februari 2022, Summer Fights Gelar Pertandingan Eksebisi Muay Thai Bali

“Banyakan dari Bali, Batam, Tangerang, Bogor, Kendari. Kalau bule (warga negara asing) kami mainkan di semi profesional,” ujarnya.

Menurutnya, pertandingan Muay Thai digelar di kelas pro dengan hadiah Rp3 juta untuk pemenang profesional. Sementara yang kalah mendapat hadiah uang Rp1,5 juta. Sedangkan kelas semi pro hanya mendapat medali dan sertifikat.

“Jadi kita membuat event seperti ini mendukung sport tourism. Selama ini kan agak sepi, jadi dengan adanya event ini kita melibatkan juga beberapa bisnis yang bisa bergerak. Seperti misalnya, transportasi dan penginapan bisa berjalan dengan adanya para peserta dari luar Bali,” jelasnya.

Marcos mengaku, dengan gelaran Summer Fights 2022 ini para promotor akan melihat perkembangan para atlit.

“Sebagai promotor, saya melihat atlit mana nih yang bisa the best show. Nah kalau atlit semi pro, saya melihat dulu melalui video tarung atlit sebelumnya di kelas amatir,” katanya.

Selain itu, event tahunan ini juga menyiapkan atlit profesional untuk bertarung di ajang dunia.

“Summer Fights ini nanti kedepannya ada perebutan sabuk. Jenjang nya akan ada amatir, semi pro dan pro. Setiap kelasnya akan ada perebutan sabuk. Nah atlit pro di Championship ini akan kita representingkan untuk debut di ajang dunia,” pungkasnya. (boy)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

1 komentar

Berita Lainnya